top of page

LOMBA DESAIN NASIONAL

- Ruang yang Terlupakan -

"Yen pasar ilang kumandhange"

Pasar tradisional merupakan salah satu pilar perekonomian di Indonesia yang memiliki peran penting dalam mencapai kesejahteraan rakyat Indonesia. Proses tawar-menawar antar pedagang dan pembeli merupakan salah satu ciri khas sekaligus menjadi kelebihan dari pasar tradisional. Namun masa kini pasar tradisional dipandang sebelah mata. Modernisasi telah membawa pergeseran kebiasaan dan perubahan gaya hidup dari masyarakat tradisional berbasis komunal menuju masyarakat berbasis individual. Manusia masa kini lebih suka berkutat dengan hal yang serba cepat dan instan. Kehadiran fasilitas komersial modern yang menjamur berdampak pada menurunnya produktivitas pasar tradisional terutama munculnya dominasi faktor internal karena buruknya manajemen pasar,  minimnya sarana dan prasarana ikut mempercepat hilangnya daya tarik/daya saing pasar tradisional. Oleh karena itu, diharapkan arsitek ikut berpartisipasi untuk menumbuhkan daya saing pasar tradisional melalui manipulasi fisik dan desain lingkungan binaan pasar-pasar tradisional.


Timeline :

1. Early Bird               

3 Desember 2016 – 24 Desember 2016

2. Reguler                  

25 Desember 2016 – 3 Maret 2017

3. Pengumpulan          

4 Maret 2017

4. Penjurian Tahap 1    

5 Maret 2017

5. Pengumuman BIG 15

5 Maret 2017

6. Pengumuman TOP 5  

6 Maret 2017

7. Presentasi dan Pengumuman Pemenang

16 Maret 2017

Juri :

- Cynthia Ratih Susilo
- I Gede Kresna
- Eugenius Pradipto
- Achmad Tardiyana

Hari, tanggal    : Kamis , 16 Maret 2017
Waktu             : 12.00
Tempat            : Jogja National Museum (JNM)

Alamat            : Jl. Prof. Ki Amri Yahya No. 1, Gampingan, Wirobrajan, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55253, Indonesia

bottom of page